5 Tips Mendapatkan Bibir Merah Alami


  1. Setiap menyikat gigi, sikat juga bibir Anda pelan-pelan dengan arah ke kanan dan ke kiri secara bergantian.
  2. Belah tomat menjadi dua bagian lalu oleskan irisan tomat ke bibir Anda selama 10-15 menit. Lakukan rutin 2-3 kali seminggu. Hasilnya, bibir Anda jadi halus dan bebas dari pecah-pecah.
  3. Olesi bibir Anda dengan madu setiap saat dan setiap sebelum tidur, lalu lakukan pijat-pijat ringan pada bibir Anda. Madu bagus untuk melembabkan bibir dan memerahkan bibir secara alami.
  4. Sering mengkonsumsi buah-buahan segar, terutama jeruk. Bibir Anda akan terlihat segar tanpa perlu memakai pelembap.
  5. Pakailah lipbalm atau pelembap bibir di siang hari untuk menjaganya agar tetap lembap dan tidak kering.

0 komentar:

Posting Komentar