Sehat di Segala Usia (Part 2)

30-an
TENTANG ANDA
Prioritas Anda sedikit berubah karena Anda mungkin sudah mulai berkeluarga. Stres yang berkepanjangan rentan terjadi karena sulitnya meluangkan waktu untuk anak-anak, mengurus keuangan, dan memenuhi tanggungjawab karier. Bertahun-tahun hidup dan bekerja dalam lingkungan ber-AC atau terlalu lama tersengat matahari membuat kulit dehidrasi dan mengendur sehingga Anda pun akan merasa cepat lelah.

APA YANG TERJADI?
Kulit. Garis halus mulai tampak dan sinar matahari menyebabkan kerutan. Anda melihat tanda-tanda awal kantung disekitar mata dan pada otot muka. Jerawat matang akan timbul ke permukaan. Jika Anda perokok/peminum, kulit akan terlihat kering dan bersisik.

Tubuh. Jika Anda merencanakan untuk memiliki anak pada usia 30, lakukan sebelum usia 35 tahun karena tingkat kesuburan pada wanita mulai menurun ( jika ditunda, besar kemungkinan Anda menghadapi risiko komplikasi saat hamil dan melahirkan). Metabolisme tubuh perlahan menurun di usia 40 dan proses kehilangan berat badan akan sangat drastis (khususnya jika Anda memiliki anak). Bagi perokok akan menghadapi risiko nafas pendek, kapasitas paru-paru yang mengecil, dan berkurangnya daya tahan tubuh. Bagi penggemar alkohol, Anda akan mudah cepat lelah. Merokok dan alkohol dapat menurunkan kesempatan untuk hamil.

Harus dilakukan! Pap smear yang rutin sangat dibutuhkan pada usia 30-an. Jika terdapat kanker payudara dalam riwayat keluarga Anda, pastikan untuk melakukan mammogram setahun sekali untuk mengetahui perubahan pada payudara. Pemeriksaan menyeluruh beberapa tahun sekali dapat membantu mencegah timbulnya penyakit karena pola hidup yang kurang baik.

Cara mengatasi stress. Anda tidak dapat menjadi wanita super bagi siapapun. Menyeimbangkan karier, keluarga dan diri sendiri merupakan tantangan besar. Buatlah skala prioritas! Luangkan waktu untuk diri sendiri agar Anda dapat melakukan hal yang lebih penting di kemudian hari.

0 komentar:

Posting Komentar